Menggunakan Present Continuous tense dengan "Always"

A. Pengantar


Sobat Blog Horizon Kebumen pasti sudah tidak asing dengan kata "Always". Kita sering menjumpai kata Always di tenses simple present yang bermakna selalu. Always pada tenses simple present digunakan sebagai kata keterangan dan mempunyai fungsi untuk menyatakan kejadian yang dilakukan setiap hari atau everyday activity.
tahukah bahwa always juga bisa digunakan dalam tenses present continuous tense? apakah mempunyai arti yang berbeda jika di gunakan dalam tenses present continuous tense? mari kita belajar penggunaan Always di tenses present continuous

B. Penggunaan "Always" di Present Continuous Tense

Always yang bermakna Selalu mempunyai fungsi tersendiri jika di gunakan bersama tenses present continuous. Pada situasi tertentu, kita bisa menambahkan kata keterngan Always pada tenses present continuous jika ingin mengekspresikan rasa kejengkelan atau marah kepada sesuatu hal yang dilakukan oleh orang lain. Penempatan "Always" berada diantara kata kerja bantu dengan kata  kerja utamnya. 
Perhatikan contoh :
  • Mary always leaves for school at 06.30. ( Mary selalu berangkat sekolah pada jam 06.30 pagi )
  • Mary is always leaving her dirty socks on the floor ( Mary selalu meninggalkan kaos kaki kotornya di atas lantai.
Pada kalimat pertama Pembicara ingin menyampaikan kepada pembaca bahwa mary selalu berangkat ke sekolah setiap jam 06.30, kejadian tersebut sudah menjadi kebiasaan dia setiap pagi. 
Sedang di kalimat kedua always disni bukan difungsikan untuk menyatakan kegiatan yang dilakukan stiap hari , namun, pembicara menggunakan always untuk menunjukkan bahwa dia merasa jengkel/marah atas apa yang dilakukan oleh Mary.
Selain menggunakan always, kita juga bisa menggunakan kata-kata forever atau constanly untuk mengekspresikan kejengkelan/marah selain dengan kata keterangan tersebut ekspresi kejengkelan bisa di tunjukkan dari intonasi pembicara, apakah menunjukkan marah, atau statement biasa saja.

Itulah materi kita skarang ini mengenai penggunaan always pada tenses present continuous tense. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan sobat Blog Horizon Kebumen.

0 Response to "Menggunakan Present Continuous tense dengan "Always" "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel